cursor

NIKITA

Animation Blog

ANIMASI

CARA MENGOBATI JERAWAT SECARA ALAMI

03.06 |



 
CARA-CARA ALAMI  MENGOBATI  JERAWAT
Banyak remaja masa kini yang ingin punya kulit putih dan mulus. Namun mereka kebanyakan menggunakan cara-cara yang instan. Alasannya karena mereka tidak mau repot. Padahal jika dipikirkan efek jangka panjangnya sangat merugikan mereka. Kandungan merkuri yang terdapat pada pemutih yang mereka gunakan akan membuat kulit mereka semakin tipis dan dapat menyebabkan kanker kulit. Apalagi saat ini marak sekali tren operasi plastik. Bukankah dalam agama sangat dilarang merubah ciptaan yang Maha Kuasa. Padahal negara kita Indonesia ini punya banyak kekayaan alam yang sangat bermanfaat. Berikut akan saya tunjukkan apa saja kekayaan alam Indonesia yang maanfaatnya jarang dimanfaatkan oleh kita semua. Kekayaan alam Indonesia yang dapat mengobati jerawat antara lain:
1.      Jeruk Nipis
Ilmu ini saya dapat dari ibu saya, beliau sampai usia yang cukup tak muda lagi tak pernah memiliki jerawat. Padahal beliau tak jarang sekali pergi ke salon. Waktu saya tanya ternyata beliau menggunakan masker alami sejak masih remaja. Yaitu dengan putih telur ayam jawa dan jeruk nipis. Cara mengobati jerawat dengan jeruk nipis yaitu:
a.       Oleskan putih telur jawa yang sudah dipisahkan dari kuning telurnya secara merata pada wajah.
b.      Setelah merata diamkan selama 15 menit.
c.       Setelah 15 menit, iris satu buah jeruk nipis menjadi empat bagian. Kemudian gosok pelan-pelan pada wajah anda yang telah kering oleh masker telur.
d.      Setelah jeruk nipis merata keseluruh wajah anda, diamkan beberapa menit.
e.       Cuci wajah anda dengan air hangat sampai bersih.
f.       Lakukan tiga kali dalam seminggu untuk hasil yang maksimal.

2.      Beras
Menggunakan masker dengan sari pati dari beras yang akan kita masak bisa membuat wajah kita jauh dari jerawat. Mungkin kebanyakan orang tidak mengerti karena ini adalah cara tradisional. Setiap pagi ketika anda ingin memasak nasi, anda bisa mengambil sari patinya untuk anda buat masker wajah. Caranya yaitu:
a.       Ambil beras yang akan anda masak.
b.      Cuci dengan air bersih, dan buang airnya pada satu wadah untuk mendapatkan sari patinya.
c.       Diamkan bekas cucian beras anda pada wadah tersebut selama 30 menit.
d.      Setelah sari pati mengendap buanglah airnya.
e.       Buatlah masker sari pati beras tersebut pada wajah anda.
Nah anda tak usah repot-repot pergi ke salon. Sembari memasak anda bisa nyalon dirumah. Selamat mencoba semoga bermanfaat. Terimakasih sudah mengunjungi blog nicytamegantara.

0 komentar:

Posting Komentar